Jovo Cukovic Pantau Permainan Bandung FC


Penasihat Teknis Persib Bandung, Jovo Cukovic diam-diam mengamati tim Bandung FC yang berlaga di Liga Primer Indonesia (LPI). Tiga laga Bandung FC di Stadion Siliwangi pun tak pernah lepas dari pantauannya.

“Tim sudah cukup bagus, tetapi memang ada yang harus diperbaiki agar Bandung FC tidak mengalami kekalahan lagi,” kata Jovo di sela-sela latihan Persib Bandung di Stadion Siliwangi, Minggu (27/2).

Baca lebih lanjut

Mantan Striker Feyenoord Akan Perkuat Manado United


Direktur Manado United (MU)9 Ronny Pangemanan mengatakan rencananya untuk menarik mantan striker Feyenoord Gilmer untuk memperkuat timnya sudah dipastikan tidak lama lagi akan terwujud. Pasalnya pihak Liga Primer Indonesia (LPI) tersebut telah melakukan kontrak dengan pemain asing tersebut, Minggu (27/2).

“Kontrak dengan Gilmer sudah dilakukan saat ini tinggal mengirim tiket ke sana (Belanda) untuk mendatangkannya ke Manado sehingga sudah dipastikan Maret mendatang dia sudah dapat memperkuat MU9,” katanya.

Baca lebih lanjut

Lawan Bali De Vata, Persema Minta Wasit Asing


Persema Malang mengajukan wasit asing untuk memimpin pertandingan ketika meladeni tamunya Bali Devata dalam lanjutan Liga Primer Indonesia (LPI) di Stadion Gajayana, 12 Maret 2011.

Pelatih Persema Timo Schuenemann, Senin, mengatakan, saat ini sudah ada beberapa laga yang dipimpin oleh wasit asing, seperti pertandingan Persebaya 1927 yang menjamu Cendrawasih Papua di Stadion Gelora 10 Nopember dan Bandung FC yang menjamu Tangerang Wolves di Stadion Siliwangi.

Baca lebih lanjut

Wim Minta Mundur dari Kursi Pelatih PSM Makassar


Di tengah tekanan suporter atas prestasi PSM yang tidak maksimal selama menjalani enam laga di kompetisi Liga Primer Indonesia (LPI), mencuat kabar mengejutkan dari internal klub. Pelatih kepala PSM, Wilhelmus “Wim” Gerardus Rijsbergen mengajukan pengunduran diri.

Kabar tersebut terungkap dalam rapat internal manajemen PSM yang digelar malam tadi di Hotel Singgasana. Rapat ini dihadiri CEO Andi Ilhamsyah Mattalatta, Managing Director Husain Abdullah, Legal Officer Syahrir Cakkari, Direktur Operasional Ishlah Idrus, Marcom Anno Suparno, dan Direktur Keuangan Eras.

Baca lebih lanjut

PSM Makassar Seleksi Tiga Pemain di Surabaya


Asisten Pelatih PSM Primer, Fabio de Oliveira sore ini akan melaksanakan seleksi calon striker untuk tim Juku Eja di Stadion Manggalahwaru, Surabaya. “Ada tiga orang yang akan saya seleksi,” kata Fabio, Senin (28/2). Rata-rata yang ikut diseleksi masih berusia muda dan kemampuan serta skillnya, sudah dikenal Fabio dalam beberapa laga.

Umumnya dikatakan mantan pemain Persiter, Ternate ini, alasan mereka ikut seleksi karena sudah tidak betah di timnya. Para calon pemain yang identitasnya masih dirahasiakan Fabio itu, ada yang sementara berstatus pemain klub di Liga Super Indonesia. “Ada dari Surabaya dari luarnya,” ujarnya.

Baca lebih lanjut