Irfan Bachdim Bisa Kembali Perkuat Timnas Indonesia


Irfan Bachdim dan sejumlah pemain lain kembali memiliki peluang bergabung dengan Timnas Indonesia. Sinyal ini disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng di Jakarta, Kamis (31/3).

Menurut Andi, semua anak bangsa yang berprestasi bisa memperkuat Timnas Indonesia. Jadi bukan hanya Irfan, tapi juga Kim Kurniawan, Andik Virmansyah, dan Lucky Wahyu yang dilarang memperkuat Tim Merah Putih karena bermain di Liga Primer Indonesia. Liga tersebut tak diakui PSSI di bawah kepemimpinan Nurdin Halid.

Baca lebih lanjut

Goran Subara Tidak Kembali ke Makassar


Rombongan PSM Makassar kembali ke Makassar tidak dalam keadaan utuh. Salah seorang pemainnya, Goran Subara, tidak ikut ke Makassar, lantaran harus bertolak ke Singapura hari ini.

Rencananya, Goran berada di Singapura untuk mengurus visa kerjanya di negeri jiran tersebut. Asisten pelatih, Fabio de Oliviera yang dikonfirmasi mengatakan, tidak tahu berapa lama Goran berada di Singapura.

Baca lebih lanjut

Bonek Terlahir Kembali


Tren positif yang ditunjukkan dalam lawatan Bonek ke Bali untuk menyaksikan Persebaya 1927 melawan Gelora De Vata, Minggu (20/2/2011), harus dipertahankan. Namun ada juga beberapa persoalan yang harus ditangani.


Dalam lawatan ke Bali itu, selain menumpang kereta api seperti biasanya, Bonek dari berbagai komunitas juga menyewa 47 unit bus dan mengendarai puluhan mobil pribadi. Selama dalam perjalanan, tidak ada laporan kerusuhan sebagaimana yang diwaspadai. Bahkan, di jalur kereta api, Bonek mendapat sambutan dari kelompok suporter setempat dari Pasuruan, Probolinggo, Lumajang, Jember, dan Banyuwangi.

Baca lebih lanjut